Ssst... Paris akan Sediakan Taman untuk Orang Telanjang


Paris - Mulai pertengahan tahun depan Paris akan menyediakan tempat khusus bagi kalangan nudis, atau orang-orang yang punya tradisi tidak mengenakan pakaian.
Anggota dewan kota Paris sudah menyepakati proposal tersebut, meski lokasinya belum ditentukan.

Tapi besar kemungkinan adalah salah satu taman rimbun di Paris atau di pinggiran Paris.

Pihak yang mengajukan proposal, Partai Hijau, mengatakan Prancis adalah tujuan utama kaum nudis dan mestinya Paris menyediakan tempat khusus bagi mereka.

"Jumlah kaum nudis di Prancis sekitar dua juta dan angkanya naik dua kali lipat di musim panas," kata David Belliard, seorang pejabat di dewan kota.

"Paris adalah salah satu tujuan (wisata) utama dunia namun bagi kaum nudis tak ada tempat khusus bagi mereka. Kami ingin menguji coba satu tempat khusus untuk mereka bisa dengan leluasa menanggalkan seluruh pakaian," tambah Belliard.

 Baca juga: Wow! Penyanyi Ini Akui Mengintip Seks Menyimpang Gatot Brajamusti

 
AFP Paris merupakan salah satu tujuan wisata dunia.
Anne Hidalgo dan Bruno Julliard -yang masing-masing menjabat sebagai wali kota dan wakil wali kota Paris- mendukung adanya taman nudis.

Julliard mengatakan tempat di Paris yang bisa diperuntukkan bagi kaum nudis di antaranya adalah Bois de Boulogne di Paris barat atau Bois de Vincennes di kawasan timur.

"Idealnya di dekat danau, di tempat dengan pengaturan khusus, sehingga keberadaannya tidak mengganggu ketertiban umum," kata Julliard.

Namun tak semua anggota dewan kota setuju.

Salah seorang di antaranya mengatakan memberikan satu tempat khusus bagi kaum nudis bisa dianggap provokatif, terutama ketika debat soal 'burkini' belum sepenuhnya selesai. (Sumber: detik.com).

0 komentar:

Posting Komentar